Powered By Blogger

Kamis, 19 Maret 2009

Recommendation of The Kaizen Power Book’s


Tahukah anda bahwa kekuatan ekonomi Jepang saat ini bersumber pada rahasia kekuatan Kaizen (The Kaizen Power)? Ya! Kaizen merupakan satu-satunya konsep strategi yang paling penting dalam memahami rahasia manajemen orang-orang Jepang – kunci bagi keberhasilan kompetitif Jepang. Kaizen berarti “perbaikan”. Dalam buku ini, Kaizen diperluas sebagai “Perbaikan terus-menerus”, termasuk perbaikan diri setiap orang – dari manajemen paling atas, seperti manager, hingga manajemen paling bawah, seperti pekerja. Tak heran bila di Jepang, saat ini beberapa system telah dikembangkan untuk membuat kekuatan manajemen dan pekerja yang sadar akan potensi strategis Kaizen.
Jangan heran bila di Jepang, Kaizen menjadi urusan setiap orang. Memahami Kaizen sangat penting untuk memahami perbedaan-perbedaan antara pendekatan Jepang dan Barat terhadap manajemen. Jika ditanyakan apa gerangan perbedaan paling penting antara konsep-konsep manajemen Jepang dan Barat, maka sudah pasti jawabannya adalah : Kaizen Jepang dan cara berpikirnya yang “berorientasi pada proses” (perbaikan terus-menerus) disbanding inovasi barat dan pemikirannya yang “berorientasi hasil”.
Mempelajari falsafah dan seni berbisnis orang Jepang melalui The Kaizen Power, yang telah terbukti mampu menghantar mereka ke puncak kejayaan di masa kini (usai keruntuhannya akibat Perang Dunia II), secara otomatis mengenal cara pandang mereka dan praktiknya tentang rahasia-rahasia menggapai kesuksesan dan kebahagiaan sejati melalui kekuatan bisnis.
Siapapun Anda, pebisnis atau bukan, sangat penting untuk turut mempelajari dan mengambil falsafah hidup super dari konsep strategis The Kaizen Power ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berikan Pendapatmu...